Otomotif

PERTEMUAN PERTAMA AWAL TAHUN

-

Tempat wisata Fishing Valley yang berlokasi di Bogor dipilih komunitas pengguna Toyota Nav1, Noah & Voxy Community (Navy.id) untuk menggelar acara kopdargab 2023 (28/1).

Persiapan event ini disebut panitia sangat mendadak. Karena awalnya akan turing ke Lampung, namun karena cuaca yang tidak mendukung, akhirnya dipilih Bogor, Jabar. Praktis kurang dari 2 minggu panitia mempersiap­kan untuk seluruh rangkaian acara.

Meski demikian, ternyata animo anggota Navy. id ini sangat bagus. Karena dadakan, diprediksi hanya sekitar 30-40 anggota saja yang hadir, namun jelang acara ternyata sampai 57 anggota, berikut dengan keluarga hadir di lokasi. Bahkan dari Bandung dan Cianjur sekalipun menyempatk­an diri untuk hadir.

Sabtu pagi dengan hujan yang cukup deras mengguyur Jakarta dan sekitarnya, tak menyurutka­n niat para anggota untuk tetap hadir.

Membuat mulainya acara agak molor dari agenda yang sudah disusun.

Namun demikian, hal tersebut tidak mengurangi rasa guyub antaranggo­ta. Para member baru, baik yang pertama kali datang dan benar-benar baru terlihat langsung disambut dan membaur dengan yang sudah lebih lama.

Dalam kopdargab itu selain menjadi ajang bertemu, juga ada pembagian doorprize dan para sponsor. Seperti BRI, Garda Oto, 69 Autodetail­ing, Adera Teknik Utama dan beberapa donatur. Tentu tidak ketinggala­n games untuk anggota.

Bentuk permainann­ya cukup sederhana. Hanya menggelind­ingkan ban sejauh kirakira 30 meter. Dibagi dalam beberapa tim, dan satu tim berisi 3 anggota. Kemudian, ban harus digelindin­gkan secara estafet. Ban juga tidak mainmain karena pakai ban light duty truck (LDT) yang notabene agak besar, berat dan kasar.

Anak-anak dari anggota diberikan lomba mewarnai. Objeknya berupa Toyota Nav1 yang harus diberikan warna oleh anak-anak.

Selain daerah Jabodetabe­k, kopdar juga dilakukan di wilayah Jatim. Beberapa anggota dari Surabaya, Kediri dan Jombang ikut serta di dalamnya. • toncil

 ?? FOTO: ISTIMEWA ??
FOTO: ISTIMEWA
 ?? ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia