Otomotif

MANFAATKAN GARASI BERSAMA

-

Tak punya garasi, bisa manfaatkan garasi bersama di sekitar lingkungan rumah. Seperti yang dilakukan di wilayah RT08/RW10 (Tembok Bolong) Kelurahan Semanan, Kecamatan Kalideres, Jakbar, yang secara swadaya memanfaatk­an lapangan kosong untuk garasi bersama. “Garasi ini sudah dua tahun berjalan, di sini saya lebih membantu tetangga saja supaya tidak mengganggu tetangga lain ataupun pengguna jalan yang lewat saja. Karena pusing juga kalau mobil parkir di pinggir jalan,” kata Niman, pengelola garasi bersama Tembok Bolong.

Ia menyebut, untuk kapasitas mobil yang bisa ditampung di garasinya ini bisa mencapai 26 unit. “Sebenarnya bisa sampai 50 mobil kalau padat, tapi saya enggak mengkomers­ilkan, lagian juga lebih pusing kalau terlalu banyak,” sebut Niman, yang akrab disapa Engkong oleh warga sekitar.

Lahan yang digunakan merupakan lahan pribadi yang sudah dutempatin­ya sejak lama. “Tanah ini punya pribadi, ada bosnya. Kalau saya di sini hanya disuruh merawat saja biar tetap rapi dan digunakan yang bermanfaat,” imbuhnya.

Engkong tidak mematok harga tertentu bagi warga yang ingin menggunaka­n garasi bersama, alias sukarela saja. “Paling kalau sehari biasanya ngasih Rp 10 ribu. Kalau sampai satu bulan sekitar Rp 200 ribu, tapi itu enggak saya wajibkan harus bayar segitu, karena niatnya kan samasama saling menolong saja,” jelasnya.

Untuk keamanan, Engkong mengaku tidak menggunaka­n tenaga keamanan khusus untuk berjaga melainkan ia sendiri yang mengawasi selama 24 jam. “Paling bareng sama keluarga saya. Terus juga petugas keamanan wilayah RT dan RW, tapi enggak saya arahkan langsung untuk menjaga juga,” ujar Engkong lagi. • Dwi

 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia