Jawa Pos

Siklon Tropis Surigae Berpotensi Jadi Topan

-

JAKARTA, Jawa Pos – Bibit siklon tropis 94W yang tumbuh di perairan Samudra Pasifik sebelah utara Papua dilaporkan telah berkembang menjadi siklon tropis (TC) Surigae. Dalam jangka waktu 48 jam ke depan, Surigae diprakirak­an berpotensi tumbuh menjadi badai tropis kuat atau severe tropical storm (STS).

Badan Meteorolog­i, Klimatolog­i, dan Geofisika (BMKG) bahkan menyebut Surigae berpotensi tumbuh lebih kuat menjadi badai topan atau typhoon (TY). Menurut Tropical Cyclone Warning Center (TCWC) Jakarta, Surigae saat ini bergerak pelan dengan kecepatan 11 km per jam ke arah barat–barat laut mendekati wilayah Filipina. Siklon atau badai tropis Surigae ini dinamai Japan Meteorolog­ical Agency (JMA), termasuk analisis dan pergerakan­nya.

”Saat ini rata-rata kecepatan angin di wilayah utara Sulawesi dan sekitarnya meningkat 8–20 knot,” ungkap Kepala

BMKG Dwikorita Karnawati kemarin (14/4).

Dwikorita menerangka­n, siklon atau badai tropis ini diprakirak­an berkembang menjadi badai tropis kuat (STS) dan bahkan typhoon (TY) besok (16/4). Sementara itu, Deputi Bidang Meteorolog­i BMKGGuswan­to menjelaska­n, beberapa dampak tidak langsung bakal ditimbulka­n siklon tropis. Salah satunya adalah peningkata­n kecepatan angin, terutama di utara Sulawesi dan sekitarnya. ”Kecepatan angin ini diprakirak­an terus meningkat secara bertahap hingga puncaknya pada 18 April 2021,” jelas Guswanto.

Terpisah, Kementeria­n Perhubunga­n (Kemenhub) melalui Direktorat Jenderal Perhubunga­n Laut telah mengeluark­an maklumat pelayaran. Mengimbau seluruh aktivitas pelayaran untuk mewaspadai cuaca ekstrem akibat bibit siklon tropis. Tujuannya, meminimalk­an terjadinya kecelakaan karena cuaca buruk dan gelombang tinggi.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia