Jawa Pos

Pertengaha­n Bulan Uji Coba

Air Umbulan Aliri 16 Ribu Rumah

-

SIDOARJO, Jawa Pos – Air dari Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) Umbulan resmi mengaliri Sidoarjo akhir bulan ini. Pada 15 Maret uji coba dimulai. Tahun ini air dialirkan 200 liter per detik ke Sidoarjo.

Titik awal yang dialiri adalah sekitar pipa besar Umbulan. Yakni, dekat tol mulai Porong sampai Kecamatan Taman. Meliputi lebih dari 10 perumahan. Di antaranya, Safira Garden, Citra Garden, dan perumahan lainnya yang tidak jauh dari tol. Pjs Dirut PDAM Delta Tirta Abdul Basit

Lao kemarin (4/3) meninjau rumah meter di Perumahan Citra Garden. Pria kelahiran Makassar itu mengecek kesiapan pipa.

Hasilnya, rumah meter di perumahan tersebut siap dialiri. ’’Namun, pengerjaan transmisi di Candi belum beres. Distributi­on center (DC) kami di Candi hingga Buduran belum beres. Kalau Candi sudah, lainnya teraliri,’’ tuturnya. Namun, dia memastikan 30 Maret beroperasi.

Basit menyebutka­n, 200 liter per detik air Umbulan yang diserap Sidoarjo tahun ini digunakan untuk mengairi sekitar 16 ribu rumah. Lima puluh persennya dialirkan lewat jaringan baru. Sebanyak 50 persen lainnya berasal dari jaringan lama. Yakni, jaringan yang sebelumnya dialiri air instalasi pengolahan air (IPA) milik PDAM sendiri. ’’Tahun ini kami tambah jaringan sepanjang 80 kilometer untuk menyerap air Umbulan ini,’’ ucap Basit.

General Manajer Citra Garden Vica Yustisiana Wirastuti menyatakan, air Umbulan sudah dinanti warga. ’’Sering ngeluh tentang air sebelumnya,’’ ucapnya. Sebagai salah satu lokasi yang dialiri kali pertama, dia berharap warga puas sehingga tidak ada keluhan lagi. Terlebih, airnya bisa langsung diminum. ’’Ada 1.135 rumah yang sudah siap dialiri di sini,’’ kata Vica. afvoer

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia