Jawa Pos

FajRi pun Terjun di Super 100

-

JAKARTA, Jawa Pos – Belum konsisten. Itulah pendapat para pelatih ganda putra pelatnas soal penampilan Fajar Alfian/M. Rian Ardianto. Karena itu, meski baru meraih perunggu Kejuaraan Dunia 2019, pasangan tersebut bakal tetap diterjunka­n di turnamen-turnamen berlevel super 100. Salah satu di antaranya, Indonesia Masters Super 100 di Malang pada Oktober mendatang.

Ya, nama FajRi –sebutan pasangan tersebut– ada di antara skuad yang diterjunka­n PP PBSI di Malang. Padahal, sebagai pasangan yang masuk SK prioritas Olimpiade, minimal diturunkan di turnamen super 300. Jarang ada pasangan di jajaran top 10 dunia turun pada level turnamen di bawah itu.

’’Mereka harus nambah poin buat kualifikas­i Olimpiade,’’ kata Herry Iman Pierngadi, pelatih kepala ganda putra, saat ditemui di Pelatnas Cipayung, Jakarta. Posisi mereka di peringkat keenam dunia belum aman.

Pria yang dijuluki Coach Naga Api itu menyebut FajRi belum stabil. Kadang meroket, seperti di All England dan kejuaraan dunia. Mereka sampai semifinal. Tapi, tak jarang mereka tumbang pada babak pertama. Misalnya, di Australian Open. ’’Itu salah satu alasan mengapa turun di super 100. Tapi, tujuan utama biar menambah mental dan kepercayaa­n diri mereka. Menurut saya belum baik,’’ jelas Herry.

Di Indonesia Masters Super 100 Fajar/ Rian ditarget masuk final. Bahkan jika memungkink­an, juara. Apalagi, mereka adalah unggulan pertama. ’’Yang penting final dulu. Kalau juara, itu bonus,’’ tandas Herry.

Meski belum yakin dengan Fajar/Rian, Herry menyebut ada peningkata­n di kejuaraan dunia. Kepercayaa­n dan motivasi diri mereka meningkat. Itu adalah hasil dari konsultasi dengan psikolog dan sharing dengan Herry. ’’Saya bilang, kalau kamu begitu terus, hitungan poin Olimpiade ketinggala­n. Kalau mau masuk (lolos ke Tokyo, Red), harus punya motivasi,’’ ungkap dia.

 ?? FABRICE COFFRINI/AFP ?? BELUM KONSISTEN: Fajar Alfian/M. Rian Ardianto di semifinal Kejuaraan Dunia 2019 (24/8). Mereka bakal terjun di Indonesia Masters Super 100.
FABRICE COFFRINI/AFP BELUM KONSISTEN: Fajar Alfian/M. Rian Ardianto di semifinal Kejuaraan Dunia 2019 (24/8). Mereka bakal terjun di Indonesia Masters Super 100.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia