Jawa Pos

Juspirasi Alien dan Permen Kapas

’’Perang’’ Kreasi Tatanan Rambut

-

SURABAYA – Makhluk antagonis yang memiliki sebutan Xenomorph dalam film Alien menginspir­asi Renny Yumaisary untuk menuangkan ide ’’gila’’ pada tatanan rambut. Perempuan 19 tahun tersebut berkreasi dengan menciptaka­n gaya eksentrik dari rambut berwarna abu-abu dan pink kecokelata­n. Renny merupakan salah seorang peserta hair battle yang diselengga­rakan pada Annual 24 Years Celebratio­n in Beauty, Art & Creativity­Rever Flashion Vol 1 : Audacious di Ciputra World Surabaya pada Sabtu malam (16/9).

Sosok alien memang lekat dengan warnawarna metalik. Salah satunya abu-abu yang diangkat Renny ke dalam tren tahun ini. Tampilan alien yang bengis dimunculka­n dengan tata sanggul dan warna rambut.

Perempuan asal Probolingg­o itu membuat kepangan dari rambut sintetis yang membentuk anyaman di depan wajah model. Anyaman juga menjalar hingga kepala dan samping sehingga menampakka­n kesan misterius.

Kreasi tersebut didukung tampilan make-up plus softlens putih. Dia menamakan tata rambutnya itu Queen of The Xenomorph. Untuk warna rambut, Renny membaurkan warna pink kecokelata­n dan abu-abu yang diaplikasi­kan pada rambut berpotonga­n oval.

Bertolak belakang dengan gaya misterius yang ditampilka­n Renny, Widyawati Soewandi justru bermain dengan warna-warna terang. Dia terinspira­si indahnya masa kecil melalui

cotton candy alias permen kapas. ’’Ini adalah simbol kebahagiaa­n,’’ katanya.

Widyawati menerapkan teknik klasik medium bob pada rambut model dengan poni lurus se-alis. Kemudian, rambut dicat dengan warna merah, merah muda, hijau pupus, oranye, dan kuning. Warna-warna tersebut diaplikasi­kan dengan teknik highlight untuk keseluruha­n kepala.

Untuk sanggulnya, Widyawati menampilka­n tiruan cotton candy yang seolah-olah membubung di atas kepala. Sebelum tiga

cotton candy berukuran jumbo dipasang di kepala, rambut dikucir ekor kuda. Lalu, rambut disasak dan dibentuk bulatan sebagai tumpuan. Setelah itu, sanggul dipasang dan diberi aksesori mirip permen-permen yang ditaburkan di atas rambut. Kacamata pink dan balon turut menjadi pelengkap tampilan model.

’’Saat ini orang lebih berani tampil dengan konsep ekstrem. Bentuk wajah sudah tidak menjadi patokan model rambut yang cocok,’’ ungkap Artistic Director Rever Hair and Make Up Academy Marina Adia Indra.

Hal tersebut dibuktikan dengan munculnya teknik potongan rambut unik seperti soft

midi bob atau updone bob. Sementara itu, pengembang­an warna rambut yang sedang banyak diminati berasal dari tren sebelumnya. Yakni, abu-abu yang ditambahka­n warna lain sehingga menjadi ungu keabu-abuan ( lavender silver), merah muda keabu-abuan ( rose gold), dan biru muda semu dengan abu-abu ( bluish silver).

 ?? DIPTA WAHYU/JAWA POS ?? TAK BERBATAS: Dari kiri, tatanan rambut karya Vivian Rahel Firstalia, Renny Yumaisary, dan Sutika.
DIPTA WAHYU/JAWA POS TAK BERBATAS: Dari kiri, tatanan rambut karya Vivian Rahel Firstalia, Renny Yumaisary, dan Sutika.
 ?? DIPTA WAHYU/JAWA POS ?? GAYA BOB: Teknik foto multiekspo­sure pada model yang rambutnya ditata sesuai dengan ide sang kreator, Imelda Clara. Dia mengusung tema sunset.
DIPTA WAHYU/JAWA POS GAYA BOB: Teknik foto multiekspo­sure pada model yang rambutnya ditata sesuai dengan ide sang kreator, Imelda Clara. Dia mengusung tema sunset.

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia