Jawa Pos

DP Nol Persen Dongkrak Mobil Mewah

-

SURABAYA – Laju penjualan kendaraan segmen premium di Jawa Timur pada periode Januari hingga Juni masih tersendat. Mercedes-Benz mengala mi korek si cukup tajam, sedangkan BMW justru menikmati kenaikan.

Total penjualan lima kendaraan premium, yakni BMW, MercedesBe­nz, Audi, Lexus, dan Volvo, pada periode Januari hingga Juni 2016 mencapai 210 unit. Angka tersebut harus terkoreksi menjadi 159 unit pada enam bulan pertama tahun ini.

Penurunan terdorong anjloknya penjualan Mercy dari 101 unit menjadi 76 unit. Lexus juga mengalami penurunan angka penjualan dari 41 unit menjadi 14 unit pada semester pertama lalu.

Branch Manager Astra BMW Surabaya Yopi Antonio mengungkap­kan, sejumlah konsumen memang menahan rencana pembelian karena melihat progres proyek-proyek pemerintah. Namun, konsumen lainnya cukup jeli menetapkan pilihan kendaraan sehingga memutuskan beralih merek ke BMW.

Penjualan BMW memang naik tipis dari 67 unit pada Januari hingga Juni 2016 menjadi 68 unit pada periode yang sama tahun ini. Hanya, pangsa pasar BMW naik tajam dari 32 persen pada periode Januari hingga Juni 2016 menjadi 43 persen (yoy).

Yopi mengklaim beberapa program menjadi penopang keberhasil­an penjualan BMW di Jatim. Di antaranya, program pembelian tanpa uang muka maupun adanya tambahan asuransi selama satu tahun.

’’ Leasing cukup percaya untuk menggelont­orkan dananya ke konsumen kendaraan premium, karena secara daya beli memang lebih tinggi dan tidak terlalu rawan kredit macet,” imbuhnya. (vir/c17/noe)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia