Jawa Pos

Menang Menegangka­n

Suporter Bantu Smanema Taklukkan Kanjeng Sepuh

-

GRESIK – Tangis histeris langsung meledak. Begitu suara peluit mengakhiri pertanding­an, pemain tim basket putri SMAN 1 Manyar (Smanema) berpelukan di lapangan. Mereka menaklukka­n tim SMA Kanjeng Sepuh dengan skor tipis 24-22. Smanemania (suporter Smanema) berjingkra­k gembira. Kuarter demi kuarter berlangsun­g tegang. Smanema dihajar selama kuarter pertama dan kedua. Mereka tertinggal hingga skor 11-6 untuk Kanjeng Sepuh. Baru pada kuarter ketiga, kondisinya berbalik. Shoimatul Khoiro, point guard (PG) Smanema, tampil cemerlang. Dia terus mendominas­i bola dengan gesit dan berhasil mencetak angka secara beruntun. Kanjeng Sepuh tertinggal 11-17. Tentu, kedua suporter tambah ramai di tribun. Forza Smanemania langsung menyanyika­n lagu kemenangan sambil melakukan flash mob membentuk kata ”HERO”. Suporter Kanjeng Sepuh tak mau kalah heboh. Mereka meneriakka­n yel-yel sambil bernyanyi dan membawa bendera. Dukungan dari tribun itu memotivasi pemain untuk melancarka­n serangan balasan selama kuarter keempat.

Atmosfer pertanding­an makin panas pada kuarter keempat, saling balas serangan. Hingga menit terakhir, skor ternyata seimbang 17-17. Pertanding­an pun ditambah dengan overtime. Tiap-tiap tim sama kuat.

Saat itulah terjadi pelanggara­n yang menguntung­kan tim Kanjeng Sepuh. Pemain Kenie Tarasovia berhasil mencetak satu angka dari tembakan free throw. Kedudukan sementara menjadi 18-17.

Namun, Smanema tidak kenal menyerah. Shoimatul Khoiro melesat ke ring lawan. Sayang, pemain bernomor punggung 25 itu harus keluar lapangan karena cedera. Pada menit terakhir kuarter tambahan, Smanema berhasil mencetak poin lewat tembakan Fitria Syafa Kamelia. Skor berubah menjadi 22-24 untuk Smanema. Pertanding­an pun berakhir.

Tim Smanema tak mampu menahan diri. Seluruh pemain melakukan sujud syukur. Isak tangis tumpah. Suporter meloncat-loncat gembira. Mereka bersukacit­a karena lolos ke semifinal. ”Yang jelas, kami konsisten dengan strategi defence,” tutur Cahyadi Permana, pelatih Smanema. Dia mengaku senang karena dukungan suporter begitu besar.( adi/c24/roz)

 ?? ADI WIJAYA/JAWA POS ??
ADI WIJAYA/JAWA POS
 ?? GUSLAN GUMILANG/JAWA POS ?? TAK KENAL MENYERAH: Niken Nurdadilla (hitam kiri), pemain Smanema, berebut bola dengan SMA Kanjeng Sepuh pada pertanding­an Gresik Cup Road to DBL di WEP II kemarin.
GUSLAN GUMILANG/JAWA POS TAK KENAL MENYERAH: Niken Nurdadilla (hitam kiri), pemain Smanema, berebut bola dengan SMA Kanjeng Sepuh pada pertanding­an Gresik Cup Road to DBL di WEP II kemarin.
 ??  ??

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia