Jawa Pos

Hindari Jalan Bergelomba­ng, Jatuh, Berakhir Maut

-

SIDOARJO – Kecelakaan maut kembali terjadi di ruas jalan Kota Delta kemarin (28/5). Peristiwa nahas itu terjadi di jalan layang Trosobo sekitar pukul 18.00. Satu nyawa melayang di TKP, yakni Wiji, 64, warga Desa Purwokerto, Kediri, karena luka parah di kepala.

Berdasar informasi yang dihimpun, saat itu Wiji sedang membonceng­kan Sugeb, temannya. Mereka melaju dari arah barat dengan motor Yamaha Mio bernopol AG 4533 JM.

Sesampai di turunan jalan layang Trosobo, korban berniat menghindar­i jalan bergelomba­ng. Namun, motor itu malah kehilangan keseimbang­an hingga terjatuh.

Pada saat bersamaan, ada mobil yang melaju di belakangny­a. Tak sempat mengerem, mobil itu langsung menabrak Wiji. ’’Korban jatuh agak ke tengah,’’ kata Kanitlakal­antas Polres Sidoarjo Ipda Wardaya.

Sayang, setelah kejadian, mobil ter sebut memilih kabur. ’’ Saat ini kami masih mencari kendaraan ( mo bil, Red) yang menabrakny­a ( Wiji, Red),’’ lanjutnya. Jenazah Wiji langsung di bawa ke RSUD Si doarjo. Begitu juga Sugeb yang menderita luka parah.

Kemarin, sekitar pukul 17.00, juga terjadi kecelakaan beruntun dengan melibatkan empat kendaraan di exit tol Waru. Yakni, truk kontainer nopol S 8875 UP, Innova W 998 XW, pikap S 8824 TA, dan Kijang W 1237 XR. Kecelakaan dipicu rem truk kontainer yang blong. Dalam kondisi tak terkendali, truk menabrak tiga kendaraan yang melaju di depannya.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut. Namun, sopir kontainer menderita luka parah. ’’Kami masih belum menemukan identitasn­ya. Langsung kami bawa ke rumah sakit dengan pikap,’’ ujar anggota Satlantas Polres Sidoarjo Aiptu M. Amin. Sementara itu, semua kendaraan yang terlibat kecelakaan dievakuasi ke Pos Lantas Polsek Waru. (hen/c10/pri)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia