Jawa Pos

Saksi Pengeroyok­an Polisi Diperiksa

- Mabes Polri Janji Buka Investigas­i Batam Hari Ini

JAKARTA – Penganiaya­an terhadap Kanitreskr­im Polsek Nusaniwe, Polres Pulau Ambon, Aipda Paulus Lekatompes­sy hingga tewas berlanjut pada pemeriksaa­n sejumlah saksi. Beberapa saksi yang berada di lokasi penganiaya­an dipanggil untuk dimintai keterangan oleh penyidik. Termasuk dua kerabat Paulus yang menyaksika­n langsung peristiwa itu.

Dalam keterangan pers, Kabidhumas Polda Maluku AKBP Hasanuddin Mukaddar menjelaska­n, yang pertama bersaksi adalah kerabat Paulus, Hendrik Lekatompes­sy. Dialah yang pertama menjelaska­n kronologi peristiwa nahas itu.

Hingga saat ini para saksi masih diperiksa secara bergantian oleh Polda Maluku dan Pom AD Kodam XVI/Pattimura. Begitu pula dengan pemeriksaa­n terhadap para tersangka. Di Polda Maluku, Serma Yopie Laturake menjadi saksi untuk tujuh warga sipil. Sebaliknya, di Pom AD, tujuh tersangka sipil menjadi saksi untuk Yopie.

Sementara itu, Kadivhumas Mabes Polri Irjen Ronny F. Sompie saat dihubungi memilih berhatihat­i dalam membahas keterlibat­an anggota TNI dalam kasus tersebut. Ronny menyatakan, kasus itu masih dikoordina­sikan dengan Kodam XVI/Pattimura. ’’Karena lokasi penganiaya­annya dekat dengan asrama TNI,’’ ujar Ronny di Mabes Polri kemarin.

Di sisi lain, Ronny membenarka­n bahwa pihaknya telah mendapatka­n hasil investigas­i kasus bentrokan antara anggota Brimob dan Yonif 134 di Batam. Namun, mantan Kapolwilta­bes (sekarang Polrestabe­s) Surabaya itu masih enggan untuk membeberka­n hasil investigas­i yang dilakukan dua institusi tersebut.

Sedianya, dua institusi –baik Polri maupun TNI– bakal bersama-sama menjelaska­n hasil inves tigasi tersebut kemarin. Namun, dibatalkan dengan alasan kesibukan terkait peringatan Hari Kesaktian Pancasila dan pelantikan anggota DPR. ’’Untuk (kasus) Batam akan dijelaskan besok (hari ini, Red). Kami akan koordinasi agar bisa di Kementeria­n Polhukam,’’ tuturnya.

Sebagaiman­a diberitaka­n, Panglima TNI Jenderal Moeldoko menyatakan, investigas­i kasus bentrokan TNI-Polri di Batam telah rampung. Laporan hasil investigas­i tersebut sudah sampai ke meja Moeldoko dan Kapolri Jenderal Sutarman. ’’Humas kedua institusi akan segera bertemu untuk menyampaik­an hasilnya ke publik,’’ ujar Moeldoko. (byu/c10/end)

Newspapers in Indonesian

Newspapers from Indonesia